Inilah 8 Tempat Wisata di Swiss yang Paling Menawan

Tempat Wisata di Swiss - Swiss sebagai salah satu negara paling terkenal di Eropa  menawarkan berbagai keindahan tempat wisata bagi wisatawan yang berkunjung ke sana. Anda akan menjumpai  tempat-tempat bersejarah dan budaya yang akan membuat pengalaman berlibur anda di sana takkan terlupakan. Sebagai referensi bagi anda yang berencana berlibur ke Swiss, berikut ini Travellesia memberikan rekomendasi tempat wisata di Swiss yang menawan.

Rekomendasi Tempat Wisata Di Swiss


Basel


Tempat Wisata di Swiss


Basel adalah tujuan utama yang harus anda datangi ketika berkunjung ke swiss. Kota Basel dapat dibagi menjadi 2 area utama area yang pertama biasa disebut Big Bassel dan yang kedua adalah Little Basel. Kedua area tersebut dipisahkan oleh aliran Sungai Rhine . Kedua area tersebut  dihubungkan oleh 6 buah jembatan besar. Seperti yang kita ketahui bahwa Swiss merupakan kota tersehat di dunia. Oleh karena itu, di Kota Basel yang indah ini anda akan menjumpai banyak perusahaan farmasi . Meskipun peradaban modern terus berkembang, Basel masih menyimpan aura abad pertengahan dengan masih adanya  sejumlah bangunan bersejarah yang berdiri di beberapa kawasan di kota ini. Cara terbaik menelusuri keindahan kota Basel adalah dengan menggunakan kereta api atau kapal feri yang akan memberikan  anda pengalaman menikmati keindahan kuno kota basel dari atas air.


Bern


Tempat Wisata di Swiss


Sebagai ibukota Swiss, tentunya kota ini menjadi destinasi selanjutnya yang harus anda kunjungi. Kota ini sudah sangat terkenal karena kota ini adalah tempat di mana Albert Einstein menyimpulkan rumus matematikanya yang sangat populer. Kota ini juga merupakan tempat kelahiran dari cokelat yang sangat masyhur Toblerone  serta tempat diciptakannya keju paling berkelas Emmental ( Swiss ). Dibalik segala cerita yang ada di kota ini, Bern juga merupakan lokasi yang menakjubkan untuk melihat menara yang menjulang di sana. Anda juga dapat menikmati keindahan  bangunan batu pasir dan air mancur yang cantik . Bila berkunjung ke kota ini Jangan lewatkan untuk berenang di sungai Aare dengan kondisi airnya yang jernih dan menyegarkan bila anda berenang di musim panas setelah anda mengunjungi berbagai tempat yang bersejarah dan bernilai budaya yang ada di kota Bern.


Zermatt


Tempat Wisata di Swiss


Zermatt yang terletak di kaki gunung Matterhorn adalah tujuan wisata yang unik untuk setiap pengunjung yang datang ke Swiss . Di mana lagi anda bisa bermain ski di musim panas kalau bukan di tempat ini? Zermatt menawarkan beberapa gletser ski, hiking trails , mobil kabel dan masih banyak lagi atraksi lainnya yang dapat anda coba. Zermatt ski resort dapat dengan mudah dijelajahi dengan berjalan kaki sambil menikmati suasana jalan-jalan tua yang indah, berbagai restoran menarik dan toko pernik-pernik yang dapat anda kunjungi .


Jenewa


Tempat Wisata di Swiss


Jenewa sudah sangat terkenal sebagai  panggung internasional sebagai penyelenggara banyak pertemuan penting. Jenewa  juga merupakan kota dengan banyak kantor-kantor pusat organisasi utama dunia . Jet D' Eau merupakan air mancur tertinggi di dunia yang merupakan landmark dari kota Jenewa . Anda juga bisa mengunjungi  Museum Sejarah Alam , Museum pertukangan arloji dan beberapa katedral dan taman mawar yang akan membuat liburan anda di Jenewa tak akan terlupakan .


Zurich


Tempat Wisata di Swiss


Zurich merupakan pusat bisnis, budaya dan juga sejarah Swiss yang tidak boleh dilewatkan bila anda mengunjungi Swiss. Zurich adalah rumah bagi berbagai museum besar dan galeri seni. The Opera House dianggap sebagai salah satu titik sentral di mana banyak pemain kelas dunia yang ada disana dan juga merupakan trendsetter dari dunia musik. Kota Tua Zurich adalah lokasi yang tepa untuk berbelanja di mana banyak terdapat kumpulan toko-toko, tempat-tempat makan high end dengan suasana peradaban Eropa kuno.


Lucerne


Tempat Wisata di Swiss


Downtown Lucerne adalah kombinasi sempurna dari suasana  abad pertengahan. Dengan jalan paving, bangunan bersejarah dan banyaknya  hotel , restoran dan toko-toko yang bisa anda jumpai. Daya tarik paling terkenal dari desa yang indah ini adalah perjalanan menyusuri Chapel Bridge yang berdiri kokoh di atas atas sungai Reuss .


Danau Lugano


Tempat Wisata di Swiss


Danau Lugano merupakan daerah di Swiss yang sngat spektakuler. Daerah ini  terkenal karena iklimnya yang ramah  dan berbagai hal yang dapat dilakukan di kawasan ini. Ketika iklim Mediterania dan keagungan alam yang indah dikombinasikan, hasilnya adalah tempat wisata yang memesona seperti Danau Lugano yang patut untuk dikunjungi selama liburan anda di swiss. Anda akan memiliki banyak kesempatan untuk menjelajahi daerah Danau Lugano mencoba berjalan ke daerah pegunungan atau ke beberapa desa bergaya Italia dengan banyaknya pilihan wisata belanja ,tempat hiburan dan restoran .


Chatteau de Chillon


Tempat Wisata di Swiss


Chatteau de Chillon adalah salah satu  tempat wisata di Swiss yang harus anda kunjungi saat mengunjungi wilayah Danau Jenewa . Istana dengan gaya  abad pertengahan yang menakjubkan ini dapat dicapai dengan berjalan kaki, naik bus , bersepeda atau dengan menggunakan perahu. Bangunan dari peninggalan abad ke-13 dianggap sebagai salah satu yang terbaik di dunia.  Cobalah untuk mengambil tur pribadi dengan tur Guide yang dapat  memandu anda menyusuri kamar-kamar tidur besar di lantai atas, dapur , dan Balai Besar Count . Kemudian anda bisa turun ke bawah untuk mengunjungi penjara yang telah memenjarakan Francois Bonivard dan merasakan suasana mencekam dari abad pertengahan. Chatteau de Chillon salah satu tempat yang tidak boleh dilewatkan ketika anda berlibur ke Swiss.




Lihat Peta Lebih Besar

Setelah membaca artikel mengenai 8 Tempat Wisata di Swiss yang Paling Menawan ini pastilah anda akan bermimpi untuk berlibur ke negara ini. Tempat wisata yang menawan dengan segala keindahan dan keunikan yang melengkapinya tentu saja menjadikan Swiss sebagai salah satu lokasi wisata impian.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar